Kegiatan Pemberdayaan dan kesejahteraan keluarga (PKK) merupakan gerakan nasional yang tumbuh dari bawah , dimana manfaat dan keberadaannya semakin dirasakan di lingkungan masyarakat.
Dalam upaya untuk meningkatkan kesejahteraan keluarga, Tim Penggerak PKK Desa Sukatani bekerja sama dengan semua pihak terkait untuk pelaksanaan berbagai program sesuai dengan tuntutan berkembangnya gerakan PKK yang tersirat dalam keputusan Mendagri Nomor 53 tahun 2000.
Tim Penggerak PKK Desa Sukatani berupaya menggali dan menggerakan potensi yang dimiliki masyarakat maupun jajaran pengurus sendiri. Hal ini dilakukan untuk lebih meningkatkan gerakan PKK sesuai dengan Visi dan misi nya.
VISI :
Terwujudnya keluarga sejahtera yang beriman, bertaqwa dan berahlakul karimah serta maju dan mandiri.
MISI :
- Meningkatkan pengamalan pancasila terutama sila ke 1 di dalam keluarga.
- meningkatkan kwalitas SDM dan SDA masyarakat sehingga terwujudnya usaha ekonomi produktif yang maju dan mandiri.
- Meningkatkan kwalitas kesehatan masyarakat.
Sebagai gambaran umum Desa Sukatani mempunyai luas wilayah ± 367 Ha, terdiri dari 4 kedusunan, 8 Rukun Warga (RW), 45 Rukun Tetangga (RT), dan mempunyai jarak 5 KM dari kecamatan Pacet.
Profil Pengurus PKK Desa Sukatani
Ketua TP PKK Desa Sukatani
Ny.Elah Nurlaila
kegiaatan-kegiatan yang diikuti oleh PKK Desa Sukatani
Pertemuan Rutin PKK
Kegiatan Posyandu
Kegiatan Pengajian Rutin Desa
Kegiatan Pelatihan 10 Program PKK oleh TP PKK Kabupaten